Penelitian Ke Jurang Terdalam Palung Mariana Tempat Bersarangnya Binatang Aneh Seram Dan Berukuran Raksasa

Biasa disebut Mariana Trench atau Palung Mariana yang merupakan perairan yang terdalam di dunia tempat Lokasinya berada di barat Samudera Pasifik sampai ke timur Pulau Mariana. Palung ini memiliki panjang 2.550 kilometer dan lebar 63 kilometer dan satu-satunya palung yang paling dalam yang diketahui, dan lokasi terdalamnya berada di kerak Bumi. Meski terbilang sebagai bagian bumi yang terdalam, Palung Mariana bukanlah dasar laut yang paling dekat ke inti Bumi. Yang terdekat adalah dasar Samudera Antartika, yang kedalamannya mencapai 13 kilometer.

Palung ini batasan langsung dengan dua lempeng tektonik saling bertemu, zona subduksi di mana Lempeng Pasifik disubduksi di bawah Lempeng Filipina.

Tim peneliti dari Oceanlab Universitas Aberdeen, Skotlandia, yang baru-baru ini meneliti di perairan itu, menggambaran seberapa kuatnya tekanan air di Palung Mariana sebesar 1.086 bar (108 MPa atau 15.751 psi) atau setara dengan himpitan 1.600 ekor gajah yang berdiri di atap sebuah mobil kecil.

Kedalamannya saja mencapai maksimal 10.994 meter dengan temperaturnya mendekati nol derajat celcius, di spot yang diberi nama Challenger Deep, di sisi selatan.


Sebagai catatan Penelitian pertama kali dilakukan pada 1951 oleh kapal Angkatan Laut Inggris, Challenger II, yang memberikan nama titik terdalam dari palung tersebut bernama Challenger Deep. Menggunakan gema suara, Challenger II mengukur kedalam 5.960 fathom (10.900 m) pada 11° 19' U, 142° 15' T. Penyuaraan ini diulang berkali-kali menggunakan "earphone" untuk mendengar sinyal yang kembali ketika "stylus" melewati skala kedalaman "graduated", sementara itu ketika pengukuran waktu kecepatan mesin gema-suara, sebuah bagian yang diperlukan dari proses ini, ditangani dengan "stopwatch". Untuk alasan ini dianggap cukup berhati-hati untuk mengurangi satu skala divisi (20 fm) ketika mengumumkan resmi kedalaman baru 5.940 fm (10.863 m). 1.

Penelitian terbaru dilakukan oleh profesor biologi dari Whitman College Paul Yancey dan mahasiswa Anna Downing serta Chloe Weinstock serta tim peneliti internasional.

Mereka terdiri dari ahli biologi kelautan, geolog, ahli mikrobiologi, dan ahli genetika, termasuk ahli dari Oceanlab Universitas Aberdeen, Skotlandia. Tim ini melakukan penelitian dengan kapal riset Falkor, milik Schmidt Ocean Institute.

Tim itu menyelesaikan sejumlah misi penyelaman untuk mengambil sampel dari laut terdalam (antara 5.000 meter-10.600 meter), sampai merekam makhluk hidup apa saja yang terdapat di perairan yang temperaturnya mendekati beku, sangat gelap, dan tekanan airnya sangat besar.

Berikut adalah mahluk-mahluk hidup yang berhasil direkam oleh tim peneliti di bawah laut Palung Mariana.

Tag : Misteri
0 Comments for "Penelitian Ke Jurang Terdalam Palung Mariana Tempat Bersarangnya Binatang Aneh Seram Dan Berukuran Raksasa"

*Berkomentarlah yang Baik dan Sopan
*Silahkan Beri Tanggapan Sesuai Topik Artikel diatas
*Dilarang SPAM dan Menyertakan Link Aktif

Back To Top