7 Benda Terkotor Di Kamar Hotel Yang Jarang Disadari

Ada begitu banyak hotel yang bisa dijadikan pilihan di setiap kota, tak heran para pemiliknya senantiasa bersaing dalam hal pelayanan dan kelengkapan fasilitas. Maka dari itu, jarang sekali Anda menjumpai hotel yang tampak kotor atau tak terawat. Semua detailnya pasti diperhatikan dengan baik termasuk dalam hal pelayanan dan kepuasaan pelanggan.

Penelitian berjudul Hotel Hygiene Exposed dan program ABC News Investigation menemukan beberapa benda dan lokasi di hotel yang terpapar banyak kuman. Menariknya, benda-benda tersebut berpenampakan bersih sehingga tak banyak tamu yang sadar akan banyaknya kuman di balik benda tersebut.

Berikut 7 Benda Terkotor Di Kamar Hotel Yang Jarang Disadari:

1. Remote televisi

Remote televisi diklaim sebagai benda paling kotor di kamar hotel. Benda ini umumnya luput dari staf housekeeping. Dalam penelitian tersebut, disebutkan bahwa kuman di remote televisi lebih banyak daripada di dudukan toilet.

2. Telepon

Telepon adalah salah satu barang yang paling banyak disentuh dan orang-orang bernafas saat menggunakannya. Benda ini juga seringkali luput dari staf housekeeping.

3. Wastafel

Bukan hanya kuman, jamur ternyata juga senang bersarang di meja kamar mandi terutama di wastafel. Untuk itu tak ada salahnya untuk membersihkan dahulu wastafel sebelum Anda menggunakanya.


4. Kasur

Serangga seperti kutu kasur ternyata senang bersembunyi di batas atau lekukan kasur, papan kepala kasur, dan temapat terpencil lainnya. Jadi jika seprai dan kasur Anda bersih, belum tentu terbebas dari kutu kasur.

5. Ember es

Benda ini juga sering luput untuk dibersihkan. Tipsnya jika Anda butuh es, hubungi pihak hotel untuk minta es yang dilapisi dengan kantung sebelumnya. Setidaknya Anda lebih terhindar dari kuman.

6. Gelas minum

Di dalam setiap kamar hotel, pasti Anda menemukan beberapa buah gelas minum lengkap dengan sendok dan juga piring kecil. Yang mengejutkan, ada sebuah investigasi yang menemukan bahwa para petugas hotel tidak pernah mencuci gelas-gelas tersebut kecuali jika kondisinya sangat kotor. Ada rekaman yang menunjukkan bahwa pegawai hotel hanya membilas gelas di dalam wastafel tanpa membasuhnya dengan sabun.

7. Saklar lampu

Saklar lampu merupakan area paling jorok di dalam kamar hotel, berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Houston. Dalam penelitian tersebut, para ahli mengumpulkan sampel dari 19 area di dalam ruangan hotel dan berusaha menemukan bakteri yang bisa menyebabkan penyakit termasuk E. Coli.

Tag : Sehat
0 Comments for "7 Benda Terkotor Di Kamar Hotel Yang Jarang Disadari"

*Berkomentarlah yang Baik dan Sopan
*Silahkan Beri Tanggapan Sesuai Topik Artikel diatas
*Dilarang SPAM dan Menyertakan Link Aktif

Back To Top